Bengkel Cat dan Car Wash

Bengkel Cat dan Car Wash ini berlokasi di Ubud, merupakan salah satu property milik Puri Saren Agung Ubud. Menggunakan Kontruksi Baja WF dan tetap dengan selera Tjokorde Ubud selaku owner sangat khas dengan design Bali nya.
Ruko Barito Renon

Ruko berlokasi di Jl. Tk. Barito Timur Renon Denpasar, dengan luas tanah 600m2 dibangun 2 unit ruko 3 lantai. Struktur pondasi borpile kemudian untuk Kolom dan Balok Kami gunakan Kontruksi Baja WF dan plat lantai menggunakan bondeck. Dengan struktur demikian dalam pengerjaan dapat menghemat waktu lebih banyak, tentunya dengan pertimbangan kekuatan beban yang matang. Dan […]
Rumah Pak Cok Ace

Suatu kehormatan besar diberikan oleh Bpk Tjokorde Oka A.A Sukawati atau yang sering disapa Cok Ace, seorang Tokoh Puri Ubud, untuk merenovasi rumah beliau di Desa Bentuyung Ubud. Struktur menggunakan Baja WF dan plat lantai bondeck, dengan finishing luar batu alam paras kerobokan.
Royal Casa Ganesha

Royal Casa Ganesha terletak di Lodtunduh Ubud, merupakan proyek hotel 4 lantai menggunakan Baja WF sebagi struktur kolom dan baloknya. Struktur baja WF digunakan client Kami karena mengingat pengerjaan yang relatif lebih singkat dibandingkan dengan beton bertulang, dan dengan perhitungan yang tepat baja WF mempunyai kekuatan yang lebih baik karena baja produksi pabrik, dan biaya […]
Wedding Chappel Royal Pitamaha

Wedding Chappel yang berlokasi di area Royal Pitamaha Resort and Spa Ubud. Dengan design yang sangat unik dengan konsep alam sesuai dengan design hotel yang ada, strukturnya menggunakan baja WF dan dicover menggunakan kayu bangkirai dengan finishing natural, atap menggunakan kaca laminate.
Rumah Gang Bambu

Rumah mungil dengan luas tanah 125m2 dan luas bangunan 80m2, denang 3 kamar tidur dan 2 kamar mandi, dengan design mordern minimalist. Walaupun rumah mungil tetapi menggunakan spesifikasi bahan sekelas villa.
Rumah Citra Guest House

Sebuah Guest House 2 lantai dengan jumlah 6 kamar, Kami mengerjakan dari struktur arsitektur dan interior nya. Luas lahan 250m2 dengan ukuran kamar 3x9m2, di dalam kamar didesingn menyerupai apartement, tersedia kitchen, ruang tamu, ruang tidur dan balcony. Design taman menyerupai Villa kelas atas, akan dirasakan sunyi dan sejuk di malam hari.
Racking Bioskop Cinemaxx

Racking merupakan struktur untuk pijakan tempat duduk bioskop, menggunakan baja WF dan UNP. Kami dipercaya untuk mengerjakan 3 gedung Cinemaxx di Plaza Renon Denpasar.
Sakti Garden Resort And Spa

Proyek yang berlokasi di desa Bentuyung Sakti Ubud, dengan jumlah 18 villa, Lobby, Restaurant dan main pool. Struktur menggunakan baja WF dan plat lantai bondeck, dengan design Bali dengan menggunakan material batu lokal ubud dan kayu bangkirai. Resort ini didesign oleh owner atau pemiliknya sendiri Tjokorde Gde Raka Sukawati. Kami sebagai Kontraktor mengerjakan dengan teliti […]
Kantor & Gundang Batubulan

Proyek Gudang dan Kantor perusahaan advertising yang berlokasi di Batubulan Gianyar, bangunan 3 lantai menggunakan struktur Baja WF dan plat bondeck.